-->

Sistem Indra Pada Manusia Materi Terlengkap

Sistem Indra Pada Manusia Terlengkap - Kita bisa membaca buku, melihat pemandangan yang indah atau menonton film kesayangan, semua karena kita memiliki mata. Kita bisa mendengarkan musik, karena memiliki telinga atau kita bisa merasakan sentuhan, karena kita memiliki kulit untuk meraba. Semua organ tersebut termasuk ke dalam sistem indra pada manusia. Sistem saraf akan menyampaikan rangsangan dari luar, lalu disampaikan ke sistem indra sebagai reseptornya. Untuk kesempatan kali ini, chemistryeducenter, akan membahas tentang sistem indra manusia dengan lengkap.


Sistem Indra Pada Manusia Chemistryeducenter


Alat Indra Pada Manusia Yang Perlu Kamu Tahu !!

Dalam sistem indra, semua sistem diolah oleh alat indra. Alat indra dapat menerima berbagai macam impuls, seperti tekanan, cahaya, gelombang suara, panas, bau dan lainnya. Manusia mempunyai lima alat indra yaitu mata, hidung, telinga, lidah dan kulit. Kita akan membahasnya satu persatu dibawah ini:


1.   Mata

Mata memiliki fungsi untuk melihat. Semua objek yang kita lihat, akan diproses oleh mata. Mata menerima rangsangan yang berbentuk cahaya. Mata juga mampu melihat benda jarak jauh, membedakan warna, dan merespons cahaya.

Struktur Mata Manusia Chemistryeducenter
Sumber Gambar : www.medicalnewstoday.com

Bola mata terdiri dari beberapa bagian yaitu:
  • Sklera merupakan bagian bola mata paling luar tersusun atas lapisan jaringan ikat. Dilindungi membran mukus yang berfungsi untuk membuat mata tetap lembab dan basah
  • Koroid merupakan lapisan dalam bola mata yang berupa jaringan, mengandung pembuluh darah dan pigmen
  • Kornea merupakan bagian depan sklera yang transparan. Kornea berfungsi untuk membuat cahaya masuk ke bola mata dan tidak dilindungi membran mukus.
  • Iris bagian depan koroid yang membentuk badan bulat. Iris yang memberikan warna pada mata. Berfungsi untuk mengatur cahaya masuk lewat pupil.
  • Pupil merupakan suatu lubang tengah iris. Ketika intenstitas cahaya tinggi, pupil mengecil dan begitu sebaliknya.
  • Retina terletak di dalam koroid dan membentuk lapisan dalam bola mata. Di retina mengandung sel fotoreseptor.
  • Fovea adalah sel fotoreseptor yang terletak dipusat retina.
  • Blink spot (bintik buta) merupakan bagian retina yang tidak dapat mendeteksi cahaya. 

Di retina terdapat 6 juta sel kerucut dan 125 juta sel batang. Kedua sel ini memiliki fungsi yang berbeda. Sel batang tidak mampu membedakan warna, tidak bekerja pada malam haru dan lebih sensitif terhadap cahaya. Sedangkan sel kerucut mampu membedakan warna dan mampu bekerja di siang hari. Kedua sel ini mengandung pigmen penglihatan yang tergantung dengan opsin. Sel opsin ada yang bergabung dengan retina dan membentuk pigmen rhodopsin. Pigmen ini lebih sensitif terhadap cahaya redup.

Sedangkan pada sel kerucut sistem indra pada manusia, mengandung pigmen fotopsin. Pigmen ini mampu menyerap warna dan cahaya terang. Ada tiga jenis sel kerucut yaitu sel kerucut hijau, sel kerucut biru dan sel kerucut merah. Cahaya masuk lewat retina. Kemudian cahaya melewati lapisan sel saraf transparan baru disampaikan ke sel kerucut dan sel batang. Retina menerima cahaya, fotosop dan rhodopsin berubah di permeabilitas membran sel. Neurotransmiter dlepaskan dan diterima oleh sel saraf. Informasi visual akan dibawa ke jaringan neuron oleh sel fotoreseptor. Potensial aksi dibawah ke otak lewat saraf optik dan mata bisa melihat hasil visualnya.


2.   Hidung

Hidung merupakan alat indra penciuman. Terdapat kemoreseptor yang sensitif terhadap zat kimia. Reseptor terletak di bagian epitel olfaktori atau dikenal sebagai sel olfaktori. Epitel olfaktori ini berada di atas rongga hidung. Berfungsi untuk mengirimkan rangsangan melewati akson ke bulbus olfaktori di otak.

Struktur hidung Manusia Chemistryeducenter
Sumber Gambar : www.anatomyparts.us


Jika ada benda atau subtansi yang masuk ke rongga hidung, maka akan menempel di bagian silia. Sehingga menimbulkan potensial aksi, yang akan diterima otak kemudian di olah dan membuat hidung merasakan bau. Ribuan bau bisa dibedakan oleh hidung manusia.


3.   Telinga

Sistem indra pada manusia selanjutnya adalah telinga. Telinga digunakan untuk mendengar. Dibagian telinga terdapat reseptor yang sensitif terhadap suatu getaran. Selain itu telinga juga berfungsi untuk keseimbangan tubuh.

Struktur Telinga Manusia Chemistryeducenter
Sumber Gambar : www.onlinebiologynotes.com


Telinga dibagi menjadi tiga bagian yaitu telinga luar, telinga tengah dan telinga dalam.
  • Telinga luar
    Telinga luar terdiri dari daun telinga dan lubang telinga (saluran pendengaran). Daun telinga berfungsi untuk penerima suara yang masuk ke saluran pendengaran. Suara akan digetarkan oleh membran timpani (gendang telinga). Gendang telinga yang memisahkan antara telinga luar dan telinga tengah.
  • Telinga Tengah
    Di telinga tengah ada tiga tulang pendengaran yaitu maleus (tulang martil), Incus (tulang landasan) dan Stapes (tulang sanggurdi). Pada suara sudah digetarkan gendang telinga, ketiga tulang akan menangkap getaran. Eustachius akan menyeimbangkan tekanan udara di lubang telinga dan telinga tengah.
  • Telinga dalam
    Di telinga dalam terdapat rumah siput (koklea). Ada tiga ruangan yaitu ruangan atas, tengah dan dalam. Di bagian tengah terdapat irgan korti yang memiliki rambut. Sel rambut ini peka dengan getaran dan terletak di membran basiliar

Mekanisme pendengaran, daun telinga mengumpulkan suara dan menggetarkan gendang telinga. Getaran disampaikan ke tulang pendengaran dan di tangkap oval. Getarannya bisa menggetarkan cairan di koklea. Merambat melalui ujung koklea menuju kanal atas. Getaran masuk ke kanal bawah dan menghilang.

Getaran di bagian kanan atas, menekan kanal tengah. Membuat membran basilar bergetar. Sel rambut pun ikut bergetar, lubang ion terbuka. Sel rambut melepaskan neuotranmiter ke neuron sensoris. Meneruskan rangsangan ke otak lewat saraf pendengaran. Otak besar menerima rangsangan dan menerjemahkannya.


4.    Lidah

Lidah merupakan sistem indra pada manusia yang berfungsi untuk pengecap. Di lidah memiliki kemoreseptor yang berupa kuncup pengecap. Ada banyak sekali sel reseptor rasa di lidah. Pada saat makanan masuk, maka sel reseptor aktif dan mengirimkan rangsangan ke otak melalui neuron. Otak menerima dan mengolah rangsangan yang biasa kita sebut dengan rasa.
Struktur Lidah Manusia Chemistryeducenter
Sumber Gambar : www.anatomyparts.us

Lidah mampu merasakan empat rasa yaitu asin, manis, pahit dan asam. Setiap makanan yang masuk mampu merangsangan reseptor pada lidah. Bagian ujung lidah mampu merasakan rasa manis. Bagian tepi bawah kanan kiri merasakan asin, bagian tepi atas kanan kiri merasakan asam dan bagian pangkal merasakan pahit.


5.    Kulit

Alat indra yang terakhir adalah kulit. Kulit berfungsi sebagai peraba. Rangsangan yang diterima berupa sentuhan atau tekanan. Reseptor pada kulit disebut dengan mekanoreseptor. Reseptor ini akan aktif , bila kulit terkena sentuhan atau tekanan.

Struktur Kulit Manusia Chemistryeducenter
Sumber Gambar : https://courses.lumenlearning.com


Ada empat jenis reseptor di kulit yaitu merkel. Meissner, ruffini dan paccini.
  • Meissner menerima sentuhan ringan
  • Markel menerima tekanan dan sentuhan. Mampu mengetahui sumber rangsangan dengan cepat.
  • Paccini peka terhadap rangsangan tekanan dan getaran yang kuat.
  • Ruffini peka dengan sentuhan berulang.

Itulah sedikit penjelasan yang bisa chemistryeducenter berikan mengenai sistem indra pada manusia. Semoga bisa memberikan informasi yang bermanfaat.

Mungkin Kali ini saya memberikan banyak gambar agar kalian mempermudah pembelajaran biologi, akan tetapi saya mengambil dari sumber sumber dengan bahasa inggris. Agar kalian bisa memperlajari biologi sekaligus belajar bahasa inggris. Yaahh, Belajarlah sedikit dikit agar kalian tidak bosan. Karena dari sedikit akan menjadi bukit.


Baca Juga : Sistem Saraf Pada Manusia

0 Response to "Sistem Indra Pada Manusia Materi Terlengkap "

Post a Comment

Artikel Terpopuler

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel